Perkembangan Komputer dari Pertama ditemukan Hingga Sekarang

Komputer berasal dari bahasa Latin yaitu  Computare yang berarti menghitung. Komputer awal diciptakan hanya untuk perhitungan saja, banyak perkembangan yang terjadi pada komputer sampai saat ini dari mulai komputer yang berbentuk besar dan kuno dan difungsikan untuk menghitung hingga sekarang komputer berbentuk kecil dan canggih yang mempunyai banyak fungsi seperti mengolah data, menyimpan data, memberikan informasi hingga alat untuk komunikasi dengan rekan yang jaraknya berkilo-kilo meter. disini saya akan mengulas perkembangan komputer dan tanggal-tanggal yang penting dalam perkembangan dahsyat komputer.
Komputer ada 4 golongan yaitu:
1. Peralatan manual: yaitu peralatan pengolahan data yang sangat sederhana, dan faktor terpenting dalam pemakaian alat adalah menggunakan tenaga tangan manusia
2. Peralatan Mekanik: yaitu peralatan yang sudah berbentuk mekanik yang digerakkan dengan tangan secara manual
3. Peralatan Mekanik Elektronik: Peralatan mekanik yang digerakkan oleh secara otomatis oleh motor elektronik
4. Peralatan Elektronik: Peralatan yang bekerjanya secara elektronik penuh.
Beberapa peralatan yang telah digunakan sebagai alat hitung sebelum ditemukannya komputer :
a. Abacus

Muncul sekitar 5000 tahun yang lalu di Asia kecil dan masih
digunakan di beberapa tempat hingga saat ini, dapat dianggap sebagai
awal mula mesin komputasi. Alat ini memungkinkan penggunanya untuk
melakukan perhitungan menggunakan biji bijian geser yang diatur pada
sebuah rak. Para pedagang di masa itu menggunakan abacus untuk
menghitung transaksi perdagangan. Seiring dengan munculnya pensil
dan kertas, terutama di Eropa, Abacus kehilangan popularitasnya.
 
b. Kalkulator roda numerik ( numerical wheel calculator )
Setelah hampir 12 abad, muncul penemuan lain dalam hal mesin
komputasi. Pada tahun 1642, Blaise Pascal (1623-1662), yang pada
waktu itu berumur 18 tahun, menemukan apa yang ia sebut sebagai
kalkulator roda numerik (numerical wheel calculator) untuk membantu
ayahnya melakukan perhitungan pajak. 
 
c Kalkulator roda numerik 2 
Tahun 1694 seorang matematikawan dan filsuf Jerman, Gottfred Wilhem von Leibniz (1646-1716) m.emperbaiki Pascaline dengan membuat mesin yang dapat mengalikan. Sama seperti pendahulunya, alat mekanik ini bekerja dengan menggunakan roda-roda gerigi. Dengan mempelajari catatan dan gambar-gambar yang dibuat oleh Pascal, Leibniz dapat menyempurnakan alatnya.
 
d. Kalkulator Mekanik 
 Charles Xavier Thomas de Colmar menemukan mesin yang dapat
melakukan empat fungsi aritmatik dasar. Kalkulator mekanik 
Colmar,arithometer, mempresentasikan pendekatan yang lebih praktis
dalam kalkulasi karena alat tersebut dapat melakukan penjumlahan,
pengurangan, perkalian, dan pembagian. Dengan kemampuannya,
arithometer banyak dipergunakan hingga masa Perang Dunia I.
Bersama-sama dengan Pascal dan Leibniz, Colmar membantu membangun
era komputasi mekanikal. 

 
Kalkulator adalah cikal bakal diciptakannya komputer, berikut
perkembangan komputer dari awal diciptakan hingga sekarang :
1. Komputer Generasi Pertama (1946­ – 1959)
Tabung hampa udara sebagai penguat sinyal, merupakan ciri khas
komputer generasi pertama. Pada awalnya, tabung hampa udara
vacum-tube) digunakan sebagai komponen penguat sinyal. Bahan
bakunya terdiri dari kaca, sehingga banyak memiliki kelemahan,
seperti: mudah pecah, dan mudah menyalurkan panas. Panas ini perlu
dinetralisir oleh komponen lain yang berfungsi sebagai pendingin.
Dan dengan adanya komponen tambahan, akhirnya komputer yang ada
menjadi besar, berat dan mahal. Pada tahun 1946, komputer elektronik
didunia yang pertama yakni ENIAC selesai dibuat. Pada komputer
tersebut terdapat 18.800 tabung hampa udara dan berbobot 30 ton.
begitu besar ukurannya, sampai-sampai memerlukan suatu ruangan kelas
tersendiri. Pada gambar nampak komputer ENIAC, yang merupakan
komputer elektronik pertama didunia yang mempunyai bobot seberat 30
ton, panjang 30 M dan tinggi 2.4 M dan membutuhkan daya listrik 174
kilowatts.


Sejarah perkembangan konputer generasi pertama memiliki ciri-ciri
sebagai berikut :
A. Pada generai ini komputer masih banyak mengeluarkan panas.
B. Menggunakan komponen elektronikanya yang terbuat dari Tabung Hampa Udara (Vacuum Tube).
C. Program dibuat dalam bahasa mesin (Machine Language), yang programnya tersimpan dalam memori komputer.
D. Utuk mengoprasikannya pun membutuhkan kekuatan listrik yang cukup besar.
E. Kapasitas yang disediakan untuk penyimpannan data sangat kecil dan terbatas.
F. Programnya masih menggunakan bahasa mesin dengan menggunakan kode 0 dan 1 dalam urutan tertentu.
G. Prosesnya relatif lambat.
H. Mempunyai Ukuran atau bentuk yang sangat besar sehingga diperlukan sebuah ruangan yang yang cukup lebar hanya untuk meletakan komputer ini.
I. Orientasi utama pada aplikasi bisnis.
J. Menggunakan sistem luar magnetic tape dan magnetic disk.

2. Generasi Kedua (1960-1964)
Pada awal 1960­an, mulai bermunculan komputer generasi kedua yang
sukses di bidang bisnis, di universitas, dan di pemerintahan.
Komputer generasi kedua ini merupakan komputer yang sepenuhnya
menggunakan transistor. Mereka juga memiliki komponen­-komponen yang
dapat diasosiasikan dengan komputer pada saat ini: printer,
penyimpanan dalam disket, memory, sistem operasi, dan program 
Transistor merupakan ciri khas komputer generasi kedua. Bahan
bakunya terdiri atas tiga lapis, yaitu: “basic”, “collector” dan
“emmiter”. Transistor merupakan singkatan dari Transfer Resistor,
yang berarti dengan mempengaruhi daya tahan antara dua dari tiga
lapisan, maka daya (resistor) yang ada pada lapisan berikutnya dapat
pula dipengaruhi. Dengan demikian, fungsi transistor adalah sebagai
penguat sinyal. Sebagai komponen padat, tansistor mempunyai banyak
keunggulan seperti misalnya: tidak mudah pecah, tidak menyalurkan
panas. dan dengan demikian, komputer yang ada menjadi lebih kecil
dan lebih murah. Pada tahun 1960-an, IBM memperkenalkan komputer
komersial yang memanfaatkan transistor dan digunakan secara luas
mulai beredar dipasaran. Komputer IBM- 7090 buatan Amerika Serikat
merupakan salah satu komputer komersial yang memanfaatkan
transistor.
Komputer ini dirancang untuk menyelesaikan segala macam pekerjaan
baik yang bersifat ilmiah ataupun komersial. Karena kecepatan dan
kemampuan yang dimilikinya, menyebabkan IBM 7090 menjadi sangat
popular. Komputer generasi kedua lainnya adalah: IBM Serie 1400, NCR
Serie 304,
MARK IV dan Honeywell Model 800.
Sejarah Perkembangan Komputer keduamempunyai ciri-ciri sebagai
berikut :
A. Program dapat dibuat dengan bahasa tingkat tinggi (high level language), seperti FORTRAN, COBOL, ALGOL.
B. Kapasitas memori utama sudah lumayan besar
C. Sirkutinya adalah transistor.
D. Ukuran fisik komputer lebih kecil dari komputer generasi pertama
E. Tidak membutuhkan terlalu banyak listrik
F. berorientasi pada bisnis dan teknik
G. Proses operasi sudah cepat
 
3. Generasi Ketiga (1964-1975)
Walaupun transistor dalam banyak hal mengungguli tube vakum, namun
transistor menghasilkan panas yang cukup besar, yang dapat
berpotensi merusak bagian­bagian internal komputer. Batu kuarsa
(quartz rock) menghilangkan masalah ini. Jack Kilby, seorang
insinyur di Texas Instrument, mengembangkan sirkuit terintegrasi (IC
: integrated circuit) di tahun 1958. IC mengkombinasikan tiga
komponen elektronik dalam sebuah piringan silikon kecil yang terbuat
dari pasir kuarsa.  Pada ilmuwan kemudian berhasil memasukkan lebih
banyak komponen­komponen ke dalam suatu chiptunggal yang disebut
semikonduktor. Hasilnya, komputer menjadi semakin kecil karena
komponen­komponen dapat dipadatkan dalam chip. Kemajuan komputer
generasi ketiga lainnya adalah penggunaan system operasi (operating
system) yang memungkinkan mesin untuk menjalankan berbagai program
yang berbeda secara serentak dengan sebuah program utama yang
memonitor dan mengkoordinasi memori komputer.
Cincin magnetic  dapat di-magnetisasi secara satu arah ataupun
berlawanan, dan akhirnya men-sinyalkan kondisi “ON” ataupun “OFF”
yang kemudian diterjemahkan menjadi konsep 0 dan 1 dalam system
bilangan biner yang sangat dibutuhkan oleh komputer. Pada setiap
bidang memory terdapat 924cincin magnetic yang masing-masing
mewakili satu bit informasi. Jutaan bit informasi saat ini berada
didalam satu chip tunggal dengan bentuk yang sangat kecil. Komputer
yang digunakan untuk otomatisasi pertama dikenalkan pada tahun 1968
oleh PDC 808, yang memiliki 4 KB (kilo-Byte) memory dan 8 bit untuk
core memory. Dapat digunakan untuk multiprogram. Contoh komputer
generasi ketiga adalah Apple II, PC, dan NEC PC.
Ciri-ciri komputer pada generasi ketiga:
-Penggunaan IC(Intregrated Circuit)
– Ukuran komputer menjadi lebih kecil
– Ditemukannya Sistem Operasi
 
4. Generasi Keempat (1975-Sekarang)
Setelah IC, tujuan pengembangan menjadi lebih jelas: mengecilkan
ukuran sirkuit dan komponen komponen elektrik. Large Scale
Integration (LSI) dapat memuat ratusan komponen dalam sebuah chip.
Pada tahun 1980­ an, Very Large Scale Integration (VLSI) memuat
ribuan komponen dalam sebuah chip tunggal. Ultra­Large Scale
Integration (ULSI) meningkatkan jumlah tersebut menjadi jutaan.
Kemampuan untuk memasang sedemikian banyak komponen dalam suatu
keping yang berukurang setengah keping uang logam mendorong turunnya
harga dan ukuran komputer. Hal tersebut juga meningkatkan daya
kerja, efisiensi dan keterandalan komputer.
Chip Intel 4004 yang dibuat pada tahun 1971 membawa kemajuan pada IC
dengan meletakkan seluruh komponen dari sebuah komputer (central
processing unit, memori, dan kendali input/output) dalam sebuah chip
yang sangat kecil. Sebelumnya, IC dibuat untuk mengerjakan suatu
tugas tertentu yang spesifik. Sekarang, sebuah mikroprosesor dapat
diproduksi dan kemudian diprogram untuk memenuhi seluruh kebutuhan
yang diinginkan. Tidak lama kemudian, setiap perangkat rumah tangga
seperti microwave oven, televisi, dan mobil dengan electronic fuel
injection dilengkapi dengan mikroprosesor.
Perkembangan yang demikian memungkinkan orang­orang biasa untuk
menggunakan komputer biasa. Komputer tidak lagi menjadi dominasi
perusahaan­-perusahaan besar atau lembaga pemerintah. Pada
pertengahan tahun 1970­an, perakit komputer menawarkan produk
komputer mereka ke masyarakat umum. Komputer­komputer ini, yang
disebut minikomputer, dijual dengan paket piranti lunak yangmmudah
digunakan oleh kalangan awam. Piranti lunak yang paling populer pada
saat itu adalahm program word processing dan spreadsheet. Pada awal
1980­an, video game seperti Atari 2600 menarik perhatian konsumen
pada komputer rumahan yang lebih canggih dan dapat diprogram.
Pada tahun 1981, IBM memperkenalkan penggunaan Personal Computer
(PC) untuk penggunaan dirumah, kantor, dan sekolah. Jumlah PC yang
digunakan melonjak dari 2 juta unit di tahun 1981 menjadi 5,5 juta
unit di tahun 1982. Sepuluh tahun kemudian, 65 juta PC digunakan.
Komputer melanjutkan evolusinya menuju ukuran yang lebih kecil, dari
komputer yang berada di atas meja(desktop computer) menjadi komputer
yang dapat dimasukkan ke dalam tas (laptop), atau bahkan komputer
yang dapat digenggam (palmtop).
IBM PC bersaing dengan Apple Macintosh dalam memperebutkan pasar
komputer. Apple Macintosh menjadi terkenal karena mempopulerkan
system grafis pada komputernya, sementara saingannya masih
menggunakan komputer yang berbasis teks. Macintosh juga
mempopulerkan penggunaan piranti mouse.
Pada masa sekarang, kita mengenal perjalanan IBM compatible dengan
pemakaian CPU: IBM PC/486, Pentium, Pentium II, Pentium III, Pentium
IV (Serial dari CPU buatan Intel). Juga kita kenal AMD k6, Athlon,
dsb. Ini semua masuk dalam golongan komputer generasi keempat.
Seiring dengan menjamurnya penggunaan komputer di tempat kerja, cara­
cara baru untuk menggali potensial terus dikembangkan. Seiring
dengan bertambah kuatnya suatu komputer kecil, komputer­komputer
tersebut dapat dihubungkan secara bersamaan dalam suatu jaringan
untuk saling berbagi memori, piranti lunak, informasi, dan juga
untuk dapat saling berkomunikasi satu dengan yang lainnya. Komputer
jaringan memungkinkan komputer tunggal untuk membentuk kerjasama
elektronik untuk menyelesaikan suatu proses tugas. Dengan
menggunakan perkabelan langsung (disebut juga local area network,
LAN), atau kabel telepon, jaringan ini dapat berkembang menjadi
sangat besar.
 
5. Generasi Kelima (Sekarang – Masa depan)
Generasi kelima dalam sejarah evolusi komputer merupakan komputer
impian masa depan. Ia diperkirakan mempunyai lebih banyak unit
pemprosesan yang berfungsi bersamaan untuk menyelesaikan lebih
daripada satu tugas dalam satu masa. 
Komputer ini juga mempunyai ingatan yang amat besar sehingga
memungkinkan penyelesaian lebih dari satu tugas dalam waktu
bersamaan. Unit pemprosesan pusat juga dapat berfungsi sebagai otak
manusia. Komputer ini juga mempunyai kepandaian tersendiri, merespon
keadaan sekeliling melalui penglihatan yang bijak dalam mengambil
sesuatu keputusan bebas dari pemikiran manusia yang disebut sebagai
artificial intelligence. 
Banyak kemajuan di bidang desain komputer dan teknologi semakin
memungkinkan pembuatan komputer generasi kelima. Dua kemajuan
rekayasa yang terutama adalah kemampuan pemrosesan paralel, yang
akan menggantikan model von Neumann. Model von Neumann akan
digantikan dengan sistem yang mampu mengkoordinasikan banyak CPU
untuk bekerja secara serempak. Kemajuan lain adalah teknologi
superkonduktor yang memungkinkan aliran elektrik tanpa ada hambatan
apapun, yang nantinya dapat mempercepat kecepatan informasi. Jepang
adalah negara yang terkenal dalam sosialisasi jargon dan proyek
komputer generasi kelima. Lembaga ICOT (Institute for new Computer
Technology) juga dibentuk untuk merealisasikannya. Banyak kabar yang
menyatakan bahwa proyek ini telah gagal, namun beberapa informasi
lain bahwa keberhasilan proyek komputer generasi kelima ini akan
membawa perubahan baru paradigma komputerisasi di dunia. Kita tunggu
informasi mana yang lebih valid dan membuahkan hasil. 
 

Itulah sejarah singkat tentang perkembangan komputer yang semula
besarnya segedung  hingga sekarang sekecil dalam genggaman tangan




Sumber-sumber :
- http://majuterusindonesiaku.blogspot.com/2012/03/perkembangan-komputer-dari-awal
hingga.html
- http://masterz-seo.blogspot.com/2013/12/sejarah-perkembangan-komputer-lengkap.html
- http://herdygooverclock.wordpress.com/sejarah-komputer-penemu-komputer-pertama
hingga-kini-serta-perkembangannya/ 
- http://diwaardiyanto11.blogspot.com/2014/09/evolusi-komputer-generasi-pertama.html?showComment=1411991439529